Kamis, 10 Mei 2012

Nunun Divonis 2,5 Tahun 
  Kamis, 10 Mei 2012 | 00:02 WIB
Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Rabu (9/5), menjatuhkan vonis 2,5 tahun penjara kepada Nunun Nurbaeti, terdakwa kasus suap cek perjalanan kepada anggota DPR 1999-2004 dalam pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia tahun 2004. Namun, vonis dinilai terlalu ringan dan mengecewakan, apalagi sponsor atau pemberi dana dalam kasus suap tersebut masih misterius.


 Berkas Siti Fadilah ke Kejaksaan
Kamis, 10 Mei 2012 | 01:04 WIB
Kuasa hukum Mantan Menteri Kesehatan Siti Fadilah, Yusril Ihza Mahendra, bertemu Direktur Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Brigadir Jenderal (Pol) Nur Ali. Seusai pertemuan tersebut, Yusril mengatakan, berkas kasus Siti Fadilah dilimpahkan ke kejaksaan pekan lalu.


 Menkeu Enggan Bersaksi buat Wa Ode
 Kamis, 10 Mei 2012 | 23:46 WIB
Menteri Keuangan Agus Martowardojo menolak menjadi saksi meringankan untuk Wa Ode Nurhayati, tersangka kasus korupsi alokasi Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah. Agus pun tak memenuhi panggilan pemeriksaan Komisi Pemberantasan Korupsi.



 Penyelundupan Sabu Dibongkar
  Kamis, 10 Mei 2012 | 23:55 WIB
Sabu seberat total 338 kilogram senilai lebih dari Rp 700 miliar disita aparat Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya. Polisi juga menangkap empat orang tersangka yang membawa narkoba tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar